Kamis, 10 Desember 2015

Angkringan Mung Dhe® - Waralaba / Franchise



No. Merek         : (Proses Verivikasi)
No. Registrasi  : J002015019418***08/05/2015
Instagram         : angkringan_mungdhe
                            https://www.instagram.com/angkringan_mungdhe/
Telp.                  : 0852 3581 2500
e-mail               : papankagoesta@ymail.com

Deskripsi Umum Usaha :
Angkringan Mung Dhe® merupakan usaha angkringan waralaba yang bergerak dibidang makanan dengan konsep khas tradisional jawa, yang mana produk utamanya adalah makanan tradisional dan telah digandrungi oleh masyarakat luas sejak jaman dahulu. Sehingga tercetuslah gagasan dimana, makanan tradisional tersebut bisa dibeli dan dinikmati oleh semua kalangan karena harganya yang sangat terjangkau, rasa yang nikmat, dan cocok dinikmati dalam berbagai momen.

Selain untuk berwirausaha, Angkringan Mung Dhe memiliki tujuan untuk membuka lapangan kerja baru dan misi sosial, dimana dengan mengajak dan melatih para mitra untuk menjadi mandiri dalam bisnis angkringan ini, sehingga diharapkan nantinya bisa membuka usahanya sendiri diberbagai tempat.

Riwayat Usaha :
Berawal dari sebuah ide kecil untuk berwiraswasta Papank Agoestaselaku pengembang usaha Angkringan Mung Dhe memilih Jajanan warung dengan konsep  khas Jawa untuk menjadi produk utamanya. Hal ini dikarenakan semakin banyak bermunculan makanan modern yang bergaya barat, sehingga menimbulkan kekhawatiran akan makanan tradisional yang semakin dilupakan.  Oleh karena itu pengembang ingin mengenalkan kembali jenis makanan tradisional yang telah digandrungi oleh masyarakat luas sejak dulu dan cocok untuk semua kalangan mulai dari anak kecil hingga orang dewasa, dari kalangan bawah sampai kalangan atas, serta telah menjadi salah satu pilihan jajanan kuliner yang sangat laris untuk dicoba, dibanggakan dan dilestarikan,
Pada awal berdirinya warung tersebut hanyalah sebuah warung dengan gerobak kecil bertulisan “Warung Kopi” disebuah lahan kecil depan pertokoan yang disewa pemilik usaha. Warung kopi tersebut dinamai dengan “Mung Dhe” karena pendiri usaha yang mengagumi sejarah kota nganjukMung Dhe adalah sebuah tarian yang diciptakan untuk menyemangati para prajurit Pangeran Diponegoro dalam berperang di wilayah Nganjuk. Sekarang Angkringan Mung Dhe telah 100% mengalami perubahan terutama dalam segi image, branding dan mengalami omzet yang semakin meningkat tiap bulannya.
Memasuki tahun 2013 ini, management Angkringan Mung Dhe bertekad untuk mengembangkan jaringan layanannya. Hal tersebut didorong oleh keinginan dan permintaan pelanggan setianya untuk lebih berani tampil dalam persaingan bisnis yang sudah tidak baru ini. Maka pada pertengahan tahun 2014 ini mulai dikembangkan sistem business opportunity atau yang lebih dikenal dengan sebutan sistim kemitraan. Mulai dibuka kesempatan bagi para investor untuk membuka warung Angkringan Mung Dhe di berbagai kota di seluruh Indonesia yang mulai tertarik untuk bergabung.
Untuk menjaga citarasa khas dan konsep bisnis ini, maka brand yang dipakai dalam jaringan sistem kemitraan ini adalah “ANGKRINGAN MUNG DHE” dengan slogan “Rasa ningrat, harga merakyat, sensasi mantap

Kondisi Pasar :
Dalam kondisi ekonomi resesi seperti sekarang ini, kita sebagai investor mesti berhati-hati dalam berinvestasi untuk suatu usaha, banyak peluang usaha baik yang sudah lama dan baru muncul memberikan keuntungan yang menjanjikan. Namun nyatanya investor tetap saja tidak merasa mendapat keuntungan penuh dari usaha yang dijalaninya atau lebih tepatnya “Terkekang” dengan perjanjian-perjanjian sebelumnya. Berbeda dengan sistem usaha kemitraan (dijelaskan dibawah) yang ditawarkan Angkringan Mung dhe. Beberapa alasan dan analisa terpenting mengapa bidang makanan ini termasuk dalam bidang usaha yang prospektif adalah:
  1. Setiap orang butuh makan, setidaknya makan 2-3 kali sehari dengan menu makanan yang berbeda-beda sesuai keinginan dan selera.
  2. Jajanan warung merupakan jenis makanan yang disukai oleh siapapun dan bisa dinikmati kapanpun.
  3. Semakin modern kemajuan zaman, orang akan semakin rindu akan suatu hal pada tempo dulu.
  4. Dengan konsep tradisional dan harga yang terjangkau, sehingga diminati oleh banyak kalangan.
  5. Memberikan sensasi yang berbeda dari usaha warung yang lain.
  6. Produk makanan dan minuman warung merupakan salah satu produk yang memungkinkan profit margin tinggi.
  7. Usaha Warung dengan konsep tradisional merupakan usaha yang dapat dipasarkan secara aktif dimanapun, mudah mencari tempat usahanya, tidak memerlukan space yang luas, sehingga meringankan beban biaya investor untuk menyewa lahan usahanya.
  8. Kami selalu berusaha dalam pengembangan branding dan citra usaha warung ini untuk kemajuan bersama.

Saat ini dalam keadaan ekonomi yang tidak stabil, orang-orang lebih memilih membeli jenis makanan yang murah namun nikmat untuk disantap, dan yang pasti jajanan sehat dan unik. Angkringan Mung Dhe selain memiliki citarasa yang berbeda dengan makanan kebanyakan dipasaran, juga menjadi makanan kegemaran tersendiri, pantas dijadikan oleh-oleh dan sebagai santapan sehari-hari, dan yang pasti harganya terjangkau oleh semua kalangan.
Dilihat dari kompetitor yang bergerak dibidang usaha yang sama, memang sudah banyak, akan tetapi untuk angkringan yang menggunakan konsep masih sangat awamterlebih konsep tradisional masih sulit dijumpai. Selain itu kami juga akan terus menggali dan menghidupkan kembali makanan tradisional yang sudah sangat jarang dijumpai untuk dipasarkan dengan merangkul beberapa penjual makanan tradisional yang sulit untuk dipasarkan.
Tidak cukup disitu saja kami juga akan berinovasi dengan rasa yang lebih enak, tampilan yang lebih menarik, harga yang ekonomissehathigienis, dan pelayanan primaDengan ini, kami yakin produk yang kami miliki mampu bersaing dan laku dipasaran serta para penjual makanan tradisional yang kita kelola tetap tidak kehilangan pangsa pasar terlebih akan menambah konsumen mereka.


Target Pemasaran :
Potensi pasar yang sangat besar terhadap bisnis makanan sangat mempengaruhi pemasaran. Dimana makanan tradisional sekarang ini sulit untuk dijumpai. Kebanyakan masyarakat sudah jenuh dengan makanan modern (siap saji) serta mengenalkan makanan tradisional pada generasi penerus. Berikut dapat dikelompokkan secara khusus target pasar utama penjualan :
  1.  Pelajar / mahasiswa,
  2.  Semua golongan, serta
  3. Seluruh lapisan masyarakat dari kalangan menengah kebawah sampai atas.
Visi dan Misi :
Visi
Visi dari perusahaan ini adalah menjadi perusahaan yang mandiri dan terdepan dalam melestarikamakanan tradisional asli Indonesia sebagai konsep awal berdirinya perusahaan ini, serta bisa menciptakan lapangan pekerjaan baru untuk semua kalangan masyarakat, sehingga dapat menjadikan pengusaha yang lebih mandiri. Sejalan dengan program pemerintah yang dicanangkan, dan menyediakan makanan yang enak, sehat, dan terjangkau untuk semua kalangan tanpa terkecuali.
Misi
Untuk mewujudkan visi diatas diperlukan misi sebagai pendukung jalannya perusahaan ini diantaranya :
  1. Kepuasan konsumen akan produk yang dipasarkan.
  2. Menjadikan perusahaan menjadi perusahaan yang kuat dalam segala aspek, terdepan dan siap bersaing.
  3. Menciptakan tenaga kerja yang ahli dan mandiri serta mampu membuka lapangan usaha sendiri.
  4. Senantiasa memperkenalkan makanan tradisional dan budaya Indonesia kepada genarasi penerus bangsa.
  5.  Mengutamakan kualitas rasa dan pelayanan.
  6. Menyediakan makanan yang enak, sehat, dan terjangkau untuk semua kalangan tanpa terkecuali.
Ketentuan :
  1. Franchisee berhak untuk memiliki lebih dari 1 (satu) Tempat Usaha.
  2. Franchisee berhak untuk menentukan sendiri Tempat Usahanya.
  3. Tempat Usaha sebagaimana dimaksud harus memenuhi syarat sebagai berikut:
  • Lokasi bisa diakses menggunakan kendaraan roda 4 (empat).
  • Lokasi yang nyaman dan tidak mengganggu lingkungan sekitarnya.
  • Tidak berada ditegah perumahan atau perkampungan.
  • Jarak antara Lokasi Usaha dengan pusat keramaian tidak terbatas pada pasar, mall, perkantoran dan stasiun atau terminal tidak lebih dari 3 (tiga) kilo meter.
  • Harus memiliki  tempat  cuci  yang  layak  dan  tempat  parkir yang memadai.
  • Memenuhi standar kebersihan yang ditentukan oleh Franchisor.
  • Memiliki sekurang-kurangnya 2 (dua) orang karyawan.
  • Memenuhi standar pelayanan yang ditentukan oleh Franchisor.
  • Luas lahan sekurang-kurangnya 48m².
Kesimpulan
Usaha ini akan berkembang dan akan mencapai keberhasilan karena usaha ini dikonsep dengan matang dan dijalankan oleh orang – orang yang berkompeten serta pantang semangat. Setiap usaha pasti tidak akan langsung berkembang pesat sehingga, kami sadar akan ada banyak rintangan untuk kemajuan usaha ini kami akan berjuang keras untuk terus mengembangkan usaha ini.

Saran
Agar pelaksanaan suatu usaha dapat berjalan lancar,maka saya mempunyai beberapa saran,antara lain:
  1. Percaya dan yakin bahwa usaha bisa di laksanakan,
  2. Pandai berkomunikasi,
  3. Mempunyai etos kerja yang tinggi,
  4. Mau mendengarkan kritik dan saran dari orang lain,
  5. Tidak mudah putus asa,
  6. Mampu menghasilkan produk yang berkualitas,
  7. Mengutamakan kepuasan pelanggan,
  8. Disiplin,bertanggung jawab,kreatif dan inovatif,
  9. Saling berbagi dalam kreatifitas dan inovasi.
Lampiran







































Fasilitas dan Peralatan Produksi
Dalam kegiatan usaha ini kami menggunakan fasilitas yang diperoleh dari modal sendiri, yang akan dijelaskan dalam tabel dibawah ini:
No
Item


1
Satu set cangkir kopi


2
Gelas Kramik


3
Piring lidi


4
Piring Seng


5
Cobek


6
Angklo


7
Satu set poci


8
Nampan


9
Ceret Almunium


10
Serbet


11
Sendok


12
Panggangan


13
Tempat Sendok


14
Lampu Ubli


15
Rak gelas dan piring


16
Tikar


17
Box wadah gelas



18
Gerobak


19
Meja lesehan


20
Hiasan dinding


21
Seragam AMD


22
Papan Nama


23
Mesin Kasir


24
Lampu petromak kayu



Tabel Fasilitas setiap Angkringan Mung Dhe











2 komentar:

  1. Sipp.. mantap pang
    kalo sudah menemukan tempat strategis bole dicoba :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ibu Mila.

      Silahkan, bergabung dengan kami dalam usaha ini, jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut, bisa hubungi kami.

      Terima kasih.

      Hapus